Artikel Kategori // Lain-Lain
Puisi : SUASANA LUN SMP
1 Komentar | Dibaca 1608 kali
Sunyi mencekam……..
meja-meja dan kursi-kursi hanya sesekali berderit
seakan tahu tuannya sedang sulit
Tembok kokoh ruang kelas
membisu, menatap tak terbalas
bibir-bibir terkatup tak berucap
mata-mata penuh harap
menatap lembar soal, tertancap
di halaman…….
mentari pagi malu-malu menyinari
ranting-ranting sesekali menari
burung-burung gereja berkicau kesana kemari
menyanyikan lagu yang jarang dipeduli
suasana LUN selalu begitu
aku pengawas LUN yang selalu termangu haru
menatap wajah-wajah generasi baru
horizon yang selalu biru bagiku
semangatlah anak-anakku
doaku selalu menyertai kalian
dalam menggapai cita-cita di masa depan
Artikel Terkait
Hanya satu komentar pada "Puisi : SUASANA LUN SMP"
Anda harus login untuk berkomentar. Login Sekarang
Penulis Lainnya

Ristohadi S.
Guru TIK sekolah dan Teknisi Komputer.Daftar Artikel Terkait : 1
- Menuju Satu Pusat Data Pendidikan 24 September 2014 - 01:03
Komentar Terbaru
- Etos Kerja Guru PNS yang Buruk 9 Tahun yang lalu
- Cetak Kartu Digital NUPTK/PegID 9 Tahun yang lalu
- Bangga memiliki email user@madrasah.id 8 Tahun yang lalu
- Syarat Mengikuti Verval Inpassing 7 Tahun yang lalu
- KITAB SIAP PADAMU NEGERI v1.0 9 Tahun yang lalu
Kategori
- Lain-Lain (983)
- Pendidikan (446)
- Informasi Umum (360)
- Opini & Ide (218)
- Tips & Trik (192)
- Teknologi (93)
- Internet & Media Sosial (83)
Kaitan Populer
SAHABUDDIN
|Hebat sekali puisinya,Pak.Ujian Nasional bukan hanya membebani dan bikin stress siswa,tetapi juga guru mata pelajaran yang di-UAN-kan.Siswa-siswa di kota saja tegang apalagi siswa di kota.UN telah melahirkan generasi curang,bukan saja siswa harus curang tetapi guru dan kepsekpun harus curang,demi sukses yang palsu.