Tutorial DasarSIAP Wacana

Artikel Kategori // Padamu Negeri

Beranda / Padamu Negeri / Cek Linieritas Ijazah S1
Cek Linieritas Ijazah S1
0 Komentar | Dibaca 462 kali

Untuk PPG dalam Jabatan, linieritas ijazah menjadi hal krusial yang harus dipenuhi pada seleksi administrasi untuk pemilihan bidang Mata Pelajaran.

Arti linieritas PPG dalam Jabatan adalah, kesesuaian dengan ijazah S1 dan D4 yang dimiliki. Hal tersebut sangat penting, sebab menentukan lulusan dan tidaknya seleksi administrasi.

Berikut contoh Linieritas Ijazah dengan file resminya dibawah.

Guru Kelas TK

Ijazah yang linier berdasarkan jenjang tersebut, diantaranya TK/TKLB, Pendidikan Luar Biasa/Pendidikan Khusus, PGTK/PGPAUD, PGRA, Psikologi Bimbingan dan Konseling

Guru Kelas SD

Ijazah yang linier yang dapat mengambil jenjang tersebut, diantaranya PGSD, PGMI, Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan, Pendidikan Matematika, Pendidikan Bahasa Indonesia, Pendidikan IPA, Pendidikan IPS, Tadris Matematika, IPA, IPS dan Bahasa Indonesia, Pendidikan Luar Biasa/Pendidikan Khusus dan Psikologi.

Pendidikan Luar Biasa

Jenjang TK/TKLB/SD/SDLB/SMP/SMP, LB/SMA/SMA, LB/SM, Ijazah Linieritas, diantaranya Pendidikan Luar Biasa, Pendidikan Khusus dan Pendidikan Berkebutuhan Khusus.

Seni Budaya

Jenjang SMP/SMA/SM. Ijazah Linieritas, diantaranya, Pendidikan Seni Budaya, Pendidikan Sendratasik, Pendidikan Seni Rupa, Pendidikan Tari, Pendidikan Musik, Pendidikan Kriya, Seni Drama, Seni Tari / Tari, Seni Musik /Musik, Seni Kriya / Kriya, Seni Rupa, Seni Pertunjukan Seni Media Rekam, Seni Karawitan, dan Seni Pedalangan.

Selain itu, ada banyak Linieritas. Namun, untuk lebih mudahnya, anda dapat cek Linieritas ijazah S1/D4 anda dengan mapel PPG yang akan anda ampu disini.

 

Setelah halaman cek linieritas ijazah S1/D4 tersebut terbuka, silahkan pilih Cek linieritas Kemendikbud/Kemenag sesuai naungan satuan pendidikan anda.

Cek Linieritas Ijazah

Pilih Naungan satuan pendidikan anda

Linieritas Ijazah

Pilih Ijazah S1/D4 anda dan Bidang Studi PPG anda

Kemudian Pilih bidang studi S1 dan bidang studi PPG yang hendak anda ikuti. Lalu klik Submit.

Keterangan Linieritas Ijazah dan bidang studi PPG yang anda pilih akan muncul seperti dibawah ini.

Cek Linieritas Ijazah

Ijazah S1/D4 Linier dengan bidang studi PPG yang dipilih

Linieritas Ijazah S1/D4

Ijazah S1/D4 tidak Linier dengan bidang studi PPG yang dipilih

Harap tunggu, laporan sedang dalam proses submit....

Anda harus login untuk berkomentar. Login Sekarang

Penulis Lainnya

SURATNO

https://www.matematrick.com
Daftar Artikel Terkait :  1
Layanan ini diselenggarakan oleh PT. TELKOM INDONESIA untuk dunia pendidikan di Indonesia.
Mari kita majukan bangsa Indonesia, melalui pemanfaatan Teknologi Informasi yang tepat guna
pada dunia pendidikan Indonesia.
Sistem Informasi Aplikasi Pendidikan
versi 2.0